Bulan
Nah bagi kamu yang saat ini selesai melaksanakan pernikahan tentu langkah selanjutnya adalah menikmati bulan madu kan… Nah agar lebih romantis, kamu perlu mengunjungi destinasi tempat-tempat berikut ini. Jika menjalani honeymoon di sana kamu akan mendapat kenangan yang tidak terlupakan.
.
.
.
.
#1. Roma
Roma merupakan kota yang paling sering dijadikan tujuan bagi pengantin muda. Disini terdapat berbagai macam bangunan yang artistik dan bersejarah. Terlebih lagi disana konon banyak kisah-kisah cinta lewat patung berseni tinggi. Belum lagi kuliner dengan citarasa tinggi ada disini. Keindahan bangunan disana membuat bulan madu makin romantis.
#2. Paris
Paris yang terkenal dengan menara Eiffelnya menjadikan tempat yang cocok untuk dikunjungi. Kamu dan pasangan perlu mampir kesana dan mengabadikan momen spesial di menara tersebut. Kalian bisa menikmati kafe pinggiran ketika menjelang sunset. Momen ini akan lebih indah ketika ditemani dengan kopi dan baguette yang sangat terkenal di Prancis.
#3. Jenewa
Barangkali kamu belum familiar dengan kota ini. Jenewa berada di negara Swiss. Kota ini memiliki objek wisata yang mampu memanjakan mata yaitu Air Manjur. Hampir tiap haris banyak orang orang berkunjung ke sana. Suasana disana juga begitu sejuk dan tidak begitu ribut dengan keramaian. Tidak hanya itu, masih ada yang lebih fantastis yaitu danau Lemon yang mana membuat tiap pasangan betah untuk terus bercanda tawa atau memadu kasih di sana.
#4. Santorini
Kota ini terkenal dengan keindahan akan lautnya yaitu laut Aegea. Tempat ini diklaim sebagai tempat honeymoon terbaik di Eropa. Pemandangan alam sangat kental disini. Tradisi kebudayaan Yunani juga menarik untuk diikuti serta dilengkapi dengan makanan khas dengan cita rasa yang unik.
#5. Queenstown
Kota yang berada di Selandian baru ini merupakan tempat yang pas untuk dikunjungi karena terkenal dengan udaranya yang hangat baik dimusim panas atau dingin. Ketika musim dingin, Queenstown menyajikan olahraga unik untuk memanjakan wisatawan yaitu ski. Sebaliknya saat musim panas menghadirkan olahraga hiking atau water rafting. Tidak hanya itu, pemandangan alam dari pegunungan juga membuat bulan madu makin romantis, terlebih jika pemandangan tersebut disaksikan bersama di lantai atas hotel.
.
.
.
.