Ini Dia Seputar Pernikahan Sederhana Mark Zuckerberg

Posted on
Kabar menggembirakan muncul dari pendiri situs sosial terbesar yaitu Facebook dimana sang pendiri Mark Zuckerberg telah melangsungkan pernikahan bersama kekasihnya bernama Priscilla Chan. Kisah percintaan mereka berawal saat Mark jatuh cinta saat melihat Pricilia di sebuah pesta di Universitas Harvard. Sejak saat itu hubungan mulai serius dan kemudian melanjutkan jenjang pernikahan. Disini pembahasan mengenai kisah mark tidak kami ulas, akan tetapi kami akan fokus pada ulasan mengenai hal yang lebih menarik yaitu pernikahan bos facebook yang terbilang sederhana.

pernikahan sederhana mark zuckerberg
Sederhana
Proses pernikahan beserta dekorasinya terlihat begitu sederhana. Bahkan peserta yang hadir di pesta pernikahan tidak lebih dari seratus orang. Kesederhanaan inilah yang membuat banyak orang takjub dan menilai sosok Mark ini memang tidak suka menghambur-hamburkan uang. Semua orang tentu sudha tahu bahwa Mark merupakan salah satu anak muda terkaya didunia, namun uang yang berlimpah itu tidak menjadikannya sebagai seseorang yang boros. Dari upacara sederhana yang berada di halaman rumahnya saja cukup untuk menggambarkan kerendahan hatinya.
Jamuan Makan
Kesederhanaan tidak hanya pada dekorasi pesta saja, namun jamuan makan yang disajikan begitu simple. Jamuan tersebut bersifat kekeluargaan, sajiannya berupa masakan favorit mereka yaitu di Fuki Sushi dan Palo Alto Sol. Sajian Burdick coklat dihadirkan sebagai penutup makanan yang mana didesain seperti tikus. Mungkin terlihat aneh tapi ini merupakan hal yang unik. Burdick ini disajikan karena makanan inilah yang dipesan ketika menjalani kencan pertama diantara keduanya.
Gaun dan Cincin
Lagi-lagi untuk masalah gaun, priscilla memilih yang simple dan sederhana namun tetap terlihat anggun. Mark sendiri memakai jas lengkap disertai dengan dasi. Warna gaun yang dipakai adalah putih yang mana warna ini disukai oleh priscilla. Gaun putih ini ditampilkan dengan paduan ivory cut-out dan payet. 
Hal spesial lainnya yaitu mengenai cincin pernikahan. Ternyata cincin yang bertahta batu rubi didesain oleh mark sendiri. Sudah menjadi hal yang umum di Amerika sana bahwa sebelum menikah, sang pria memberikan cincin sebagai tanda lamaran. Namun hal ini beda sekali dengan priscilla. Ia mendapat cincin saat di altar.

.

.

baju wisuda pesta kondangan

.

.

.

.

baju pesta

.

.

Leave a Reply