Ingin Bikin Foto Pre-Wedding? 4 Hal Ini Harus Kamu Persiapkan

Posted on

Saat akan mempersiapkan pernikahan, para mempelai tentu akan disibukkan dengan urusan desain busana dan undangan serta memilih catering dan gedung yang tepat. Salah satu yang tidak ingin dilupakan adalah foto pre-wedding. Apakah kamu saat ini akan melakukan proses foto pre-wed? Jika iya kamu perlu persiapan yang harus dilakukan.

foto pre wedding

Mungkin terlihat simple dan mudah, namun ada hal yang harus diperhatikan agar hasil yang dicapai tidak mengecewakan karena foto ini akan menjadi kenangan yang tak akan terlupakan. Berikut 4 hal utama yang perlu dipersiapkan.

.

.

baju wisuda pesta kondangan

.

.

1. Tentukan konsep

Sebelum menuju ke semua hal yang diperlukan untuk foto pre-wed, alangkah baiknya kamu perlu menentukan konsep yang diinginkan. Kamu bisa diskusikan hal ini bersama pasanganmu. Kamu bisa memakai konsep sederhana atau mewah. Konsep dengan tema tertentu bisa kamu coba juga misal foto di pantai atau tempat wisata tertentu.

2. Memilih fotografer

Setelah menetukan konsep, langkah selanjutnya adalah memilih jasa fotografer. Pemilihan jasa tidak bisa sembarangan, kamu perlu mengecek reputasi dari jasa tersebut. Lihat hasil karaya-karyanya dan apakah ada garansi jika foto yang dihasilkan tidak sesuai dengan yang diharapkan. Jika fotografer tersebut mematok harga yang sangat mahal dan budget anda tidak cukup, sebaiknya cari yang lain tapi tetap mengutamakan kualitas. Jika sudah menemukan fotografer yang tepat, kamu bisa diskusikan hasil konsepmu kepadanya apakah dia setuju atau tidak.

3. Persiapan

Setelah deal dengan fotografer, saatnya melakukan perjanjian untuk projek foto. Hal selanjutnya yang harus dipersiapkan adalah lokasi foto, makeup, busana dan dekorasi. Usahakan pilih yang terbaik agar hasil yang didapat memuaskan. Persiapan ini sebaiknya dilakukan bersama fotografer agar ia bisa memberi saran dan masukan ketika ada hal yang kurang.

4. Jaga kesehatan

Persiapan fisik juga merupakan hal yang penting dan tidak bsai disepelekan. Jika pose yang ditampilkan kurang maksimal maka hasil yang dihasilkan juga tidak akan maksimal. Sebisa mungkin ketika foto harus totalitas dalam bergaya. Nahh ketika menjelang hari H untuk foto pre-wedding, alangkah baiknya badan harus fit sehingga penampilan akan nampak lebih segar saat difoto. Tips terbaik adalah istirahat yang cukup, olahraga dan banyak minum air putih.

.

.

baju pesta

.

.

Leave a Reply