5 Tanda Pria Pemalu Jatuh Cinta Pada Kamu

Posted on

Semua pria pastinya malu untuk mengatakan cintanya pada seorang wanita yang disukainya. Bagi pria tipe pemalu, menyatakan cinta bukanlah hal yang mudah untuk dilakukan karena beberapa hal seperti tidak percaya diri dari penampilan, takut ditolak dan sebagainya. Jika kamu sekarang ini merasa ada pria yang malu-malu suka kamu maka perlu kamu konfirmasi lagi apakah dia suka beneran atau tidak.

pria pemalu yang jatuh cinta

Sebenarnya tanda-tanda pria pemalu yang sedang jatuh cinta bisa dilihat dari sikap maupun tingkah lakunya. Biasanya tipe pria seperti ini tidak cukup pintar dalam menyembunyikan perasaan. Jika kamu penasaran dan ingin tahu apa tanda-tandanya, simak ulasan lengkap berikut ini. Kamu bisa cek apakah benar atau tidak dia jatuh cinta padamu.

.

.

baju wisuda pesta kondangan

.

.

1. Wajah Memerah Ketika Berbicara dengan Anda

Biasanya pria pemalu mudah sekali wajahnya memerah ketika berhadapan dan berbicara langsung dengan wanita. Terkadang dia akan merasa kaku dalam berkata-kata. Apalagi saat wanita yang disukainya mengajaknya bicara, maka kemungkinan tidak hanya memerah semua tapi juga berkeringat. Dia pasti akan terus mengingat wajah dia dan berharap bisa menjadi kekasihnya.

2. Bicara Terbata-bata

Bagi pria tipe pemalu, suasana percakapan yang santai bisa menjadi tegang. Dia akan mudah berkata secara terbata-bata karena merasa gugup dan bingung apa yang mau dikatakan. Terkadang dia juga menjadi “salting” atau salah tingkah ketika mengobrol dengan kamu. Dengan tanda seperti ini kemungkinan dia suka sama kamu.

3. Menghindari Kontak Mata Ketika Mengobrol

Trik yang ampuh dalam memikat wanita yang biasa kita lihat adalah melakukan kontak mata dengan dia secara intensif. Nahh untuk tipe pria pemalu, ia akan sering menghindari kontak mata saat bercakap atau mengobrol. Kamu bisa tes aja dengan pria yang suka sama kamu. Memang dia akan melihat anda tapi itu hanya sekilas saja. Kemudian dia akan mengalihkannya ke arah yang lain. Seringnya ia akan memandang kebawah atau keatas. Saat dia memalingkan wajahnya, kamu bisa amati kedipan matanya. Biasanya durasi kedipan akan sangat cepat.

4. Sibuk dengan Penampilan

Ketika dia bertemu dengnmu dan ternyata sibuk dengan penampilan seperti menggaruk-garuk kepala, memainkan jari atau bolak balik membetulkan bajunya berarti itu menandakan dia ingin terlihat sempurna dihadapan anda. Sebenarnya tidak hanya pria pemalu, semua priapun juga akan memberikan penampilan terbaik pada wanita yang disukainya.

5. Sensitif dengan Sentuhan

Biasanya dia akan merasa terkejut saat mendapat sentuhan sedikit saja. Coba saja kamu praktekkan dengan menyentuh bahu atau lengannya. Dia pasti akan merasa malu dan cepat-cepat menghindar begitu kamu menyentuhnya. Bukan karena dia merasa keberatan, akan tetapi dia menganggap sentuhanmu adalah sesuatu yang sangat spesial baginya.

.

.

baju pesta

.

.

Leave a Reply