6 Baju Pengantin Adat Padang Modern dan Mewah

Posted on

Menggelar acara pernikahan dengan mengusung tema adat sendiri tentunya menjadi suatu kebanggaan. Salah satu adat yang masih banyak digunakan untuk tema pernikahan itu sendiri ialah adat Padang. Calon mempelai wanita seringkali menggunakan hiasan kepala Suntiang Gadang atau Tikuluak Talakuang yang menampilkan kesan mewah dan berbeda dengan adat lainnya. Mengenai busananya, anda bisa berkreasi dengan mengenakan baju pengantin adat Padang modern.

.

.

baju wisuda pesta kondangan

.

.

Meski modern, anda jangan menghilangkan kesan adat Padang pada baju pernikahan yang anda dan pasangan kenakan. Pastikan juga warna baju pengantin yang anda dan pasangan kenakan senada. Sepatu dan tata rias juga harus serasi dengan baju yang dikenakan. Dengan begitu, dijamin penampilan anda dan pasangan akan terlihat serasi dan maksimal. Mengenai bagaimana modelnya, anda simak saja baju pengantin adat Padang modern berikut ini.

Baju Pengantin Adat Padang Modern

Berikut ini kami bagikan beberapa model baju pengantin adat padang modern selengkapnya untuk anda.

1. Baju Gold dan Pink Tua

Tak harus menggunakan warna merah, anda bisa berkreasi dengan warna pink tua. Warna pink tua ini bisa anda padukan dengan warna gold yang menawan. Dengan menggunakan baju ini, dijamin penampilan anda akan terlihat anggun dan mewah. Terlebih lagi, adanya Suntiang Gadang diatas kepala yang akan membuat anda terlihat semakin cantik.

2. Baju Maroon dan Kuning Gold

Baju adat Padang lainnya yang juga bisa anda kenakan di hari pernikahan ialah Tikuluak Talakuang dengan warna maroon. Warna merah maroon ini bisa anda kombinasikan dengan warna kuning gold yang mempesona. Acara pernikahan anda pastinya akan dikenang oleh semua tamu undangan yang hadir.

3. Baju Biru Hijab Silver

Untuk anda yang berhijab, anda tetap bisa menggelar acara pernikahan bertema adat Padang. Anda bisa pilih baju adat dengan warna biru tua. Untuk hijabnya, anda bisa kenakan hijab berwarna silver. Akan terlihat semakin cantik lagi apabila Suntiang Gadang yang anda gunakan berwarna putih. Pastikan pasangan anda menggunakan penutup kepala berwarna senada dengan warna hijab anda.

4. Baju Nude

Baju adat Padang tak selalu harus mencolok, anda bisa tampil kalem dengan menggunakan baju berwarna nude. Tak hanya kalem, pemilihan warna pada baju adat ini juga menampilkan kesan manis. Akan terlihat semakin anggun lagi apabila anda menerapkan make up yang natural. Pastikan juga Suntiang Gadang yang menghiasi kepala anda menggunakan warna senada.

5. Baju Ungu dan Gold

Baju adat Padang selanjutnya yang juga bisa anda jadikan baju pengantin ialah baju adat dengan warna ungu. Anda dan pasangan akan terlihat sangat harmonis apabila memadukan warna ungu tersebut dengan warna gold. Tak hanya harmonis, pernikahan anda juga akan terlihat mewah. Sebagai mempelai wanita, anda juga bisa mengenakan kain penutup kepala yang menjuntai panjang kebawah.

6. Baju Kombinasi Adat

Jika anda dan pasangan berasal dari adat yang berbeda, anda sebenarnya bisa menggelar acara pernikahan dengan mengkombinasikan adat anda dan juga adat pasangan. Apabila pasangan anda berasal dari suku Jawa misalnya, anda bisa padukan adat Padang dengan adat Jawa. Sebagai pilihan terbaik, anda bisa kenakan baju adat Jawa, seperti halnya kebaya, yang dipadukan dengan hiasan kepala Suntiang Gadang adat Padang. Perihal warna bajunya, anda bisa kenakan baju adat dengan warna putih. Warna putih melambangkan kesucian yang identik dengan suatu pernikahan.

.

.

baju pesta

.

.