Koleksi Gaun Pengantin Muslimah yang Elegan

Posted on

            Indonesia adalah negara dengan penduduk beragama Islam terbanyak di dunia. Perdaban islam membawa perpindahan sekaligus perubahan model trend baju di Indonesia. Masyarakat Jawa yang pada mulanya menganut agama hindu dan buddha, tentu memiliki perbedaan karakter dalam berbusana. Masyarakat muslim dibatasi dengan aurat dalam berpakaian, artinya seorang muslim atau muslimah harus memakai pakaian yang sesuai dengan syari’at.

            Pergantian model pakaian tidak hanya sebatas pada pakaian sehari-hari. Namun juga mencakup baju pesta, hingga baju pengantin. Nah, kali ini kita akan membahas mengenai berbagai koleksi gaun muslimah yang elegan dan cantik, selamat membaca.

.

.

baju wisuda pesta kondangan

.

.

Baju Pengantin Adat Jawa Muslim

            Masih menjadi tradisi, bagi orang orang yang berada di daerah Jawa terutama Jawa Timur dan Jawa Barat untuk emngenakan baju adat dalam pesta pernikahannya. Selain untuk melestarikan budaya, juga pakaian adat dianggap lebih sakral dan bermakna bagi pasangan yang menikah. Di Jawa sendiri, ada tiga corak baju adat yang biasanya dipakai dalam pernikahan, yakni sebagai berikut.

Baju Adat Jawa Timuran

            Baju adat jawa timuran adalah baju adat yang paling simple diantara yang lain. Pengantin menggunakan kebaya dengan rok midi di bawah lutut. Namun, dalam adaptasinya terhadap baju muslim, baju adat pengantin jawa timuran biasanya berupa atasan dan bawahan yang senada. Untuk pengantin laki-laki, menggunakan baju tertutup seperti beskap, dengan peci.

Sesuai adat Jawa, pasti akan ada rangkaian bunga yang disematkan di sisi kanan telinga. Sedangkan untuk pengantin lelaki, rangkaian bunga dikalungkan seperti bunga selamat datang.

Baju Adat Jawa Tengah

Jawa Tengah tergolong daerah yang kebudayaannya masih sangat kental dan pakemnya sulit berubah. Baju adat Jawa tengah berupa dodotan (sleeveless dress) dan beskap. Dalam adaptasi terhadap Islam, baju adat Jawa Tengah bagi mempelai wanita diubah menjadi atasan dan bawahan. Biasanya, kain yang digunakan adalah kain beludru berwarna hitam dihiasi dengan manik manik kuning atau emas.

Aksesoris tangan bagi kedua mempelai juga merupakan hal yang sangat penting. Paes wajah dengan model face painting di bagian dahi menjadi ciri khas adat Jawa Tengah. Sepatu yang digunakan pun biasanya berupa selop, bukan high heels seperti kebaya pada umumnya.

Baju Adat Jawa Barat

Model baju adat Jawa Barat yang paling terkenal adalah baju adat Sunda. Baju adat Suda identik dengan warna hijau pupus atau putih. Biasanya, pengantin wanita akan mengenakan headpiece seperti mahkota. Mirip dengan baju adat jawa timur, pengantin wanita mengenakan kebaya dan pengantin pria mengenakan setelan yang dilengkapi dengan aksesoris bunga.

Gaun Pengantin Hijab Artis

Fedi Nuril dan Vanny Widyasasti

Gaun pengantin yang dipakai oleh Fedi Nuril dan pasangannya ini mengambil tema baju adat jawa barat. Kecantikan dan keanggunan wanita Jawa terpancar dari wajah pengantin wanita. Meskipun sederhana, namun baju adat Jawa ini sudah bisa memberikan kesan mewah dan megah pada pernikahan mereka berdua.

Indra Bekti dan Aldilla tampak sangat serasi dalam pesta pernikahannya. Gaun unik yang dipakai oleh Aldilla mengadaptasi kebaya dengan sentuhan yang lebih modern. Pemberian aksesoris atau manik baju yang tidak biasa membuat baju pengantin pasangan ini bisa dibilang beda dari yang lainnya.

Ben Kasyafani dan Inez menggunakan tema Minang yang dipadukan dengan sweet romance. Adat Minang yang terkenal dengan warna baju pengantin yang bold seperti merah, biru metalik,dan emas sedikit dimodifikasi. Pemakaian warna rose gold dan shimmering krem memberi kesan lebih sederhana. Gaun yang dikenakan oleh inez juga lebih modern seperti gaun pesta muslimah pada umumnya. Meskipun sederhana, namun tetap pernikahan ini tampak meriah dan mewah.

Doni dan Penelope tampak menawan dalam gaun pengantinnya hari itu. Bertemaka putih dan emas, gaun pengantin khas jawa yang dipakai Cinta Penelope tampak lebih menawan. Pemilihan warna putih dan gold memang bisa memberikan kesan lebih elegan dan glamour pada pakaian. Jadi, mungkin kombinasi dua warna ini bisa jadi inspirasi Anda untuk desain baju pengantin Anda.

Alyssa Soebandono dan Dude Herlino memakai baju pengantin yang sangat mewah dan serasi satu sama lainnya. Warna putih memberikan kesan mewah dan hangat pada look pernikahan mereka. Sangat cantik dan menarik !.

Gaun Pengantin Muslimah Terbaru

Ada dua trend baju pengantin muslimah yang sendang trend saat ini. Yang pertama adalah gaun sederhana. Gaun sederhana yang tidak mengetat atau tidak berpola terlalu membentuk bagian tubuh menjadi trend masa kini. Gaun gaun pengantin muslimah yang sederhana sebenarnya dapat membuat kecantikan seorang wanita semakin terpancar secara alami dengan sendirinya. Namun semua itu kembali ke diri Anda, dan selera Anda.

 

Yang kedua adalah model baju pengantin timur tengah. Model baju pengantin muslimah dengan kain berlapis dan hena di tangan menjadi trend baru yang digemari. Selain cantik, model yang seperti ini juga sangat glamour dan terkesan mewah bagi pemakainya. Apalagi dengan make up ala India yang membuat penampilan semakin glamour. Potongan pinggang yang ramping dan bagian lengan agak longgar menjadi ciri khasnya. Apakah Anda juga salah satu penggemar gaun pengantin ini ?.

Model Baju Pengantin Glamour Termahal

Demi mendapatkan penampilan terbaik di hari pernikahan, tidak jarang orang rela merogoh kocek yang cukup dalam. Baju baju pengantin dengan model premium, atau bahkan hanya dibuat untuk dirinya membuat seseorang merasa lebih prestisius dan percaya diri. Normalnya, gaun-gaun pernikahan dihargai kisaran dua hingga lima juta rupiah. Namun, model model yang bermacam macam membuat gaun pengantin kadang menghabiskan puluhan bahkan ratusan juta.

Model baju pengantin yang satu ini memang sudah terkenal memiliki harga yang fantastis. Model princess ini menggunakan model tutu dress sehingga rok terlihat bervolume dan memiliki lapisan lapisan yang cukup banyak. Model kain tutu dress cukup ringan sehingga nyaman dan tidak merepotkan. Pemilihan bahan inilah faktor lain yang membuat gaun pengantin kadang dipatok dengan harga sangat mahal.

Model baju pengantin dengan

banyak detail dan aksesoris juga biasanya dipatok dengan har

ga tinggi. Misalnya detail bunga, atau aksesoris premium seperti batu rub

i, permata, bahkan berlian. Model gaun berekor yang banyak digemari para selebriti itu juga merupakan baju pengantin yang berharga fantastis. Panjangnya ekor gaun akan sangat mempengaruhi tingkat harga.

            Itulah tadi beberapa ulasan menge

nai koleksi baju penganti muslimah terbaru. Gaun mana yang kira-kira akan Anda gunakan di hari pernikahan Anda nanti ?. Tentunya carilah gaun yang cocok, nyaman, dan memiliki harga yang afforable bagi Anda. Semoga artikel ini bermanfaat dan bisa memberikan Anda inspirasi mengenai gaun pengantin. Selamat berkreasi dengan desain baju pengantin Anda sendiri, dan sampai jumpa di artikel selanjutnya!.

.

.

baju pesta

.

.