Berikut tipe-tipe pria yang dinilai kurang pantas bagi Anda seorang wanita muslim yang sholehah:
.
.
.
.
1. Seorang pria yang takabur
dari Abdullah bin Mas’ud dari Nabi SAW, beliau bersabda: Tidak akan masuk surga, orang yang di dalam hatinya terdapat seberat biji sawi dari kesombongan. Seorang laki-laki bertanya: Sesungguhnya laki-laki menyukai apabila baju dan sandalnya bagus (apakah ini termasuk kesombongan?). Beliau menjawab: Sesungguhnya Allah itu bagus menyukai yang bagus, kesombongan itu menolak dan meremehkan manusia. [HR. Muslim]
Dari hadits diatas kita dapat melihat kalau seorang pria yang takabur atau sombong tentunya bukan seorang calon imam yang baik untuk seorang wanita sholehah. Karena seorang pria yang baik atau calon suami yang sholeh tidak akan berbuat sesuatu yang dibenci Allah, terutama sombong. Ingat, iblis menjadi durhaka kepada Allah dan masuk neraka karena sifat sombong. Sehingga sudah jelas kalau sifat sombong itu dapat membawa manusia masuk ke dalam neraka dan menimbulkan kemurkaan Allah.
Lalu bagaimana cara kita mengetahui apakah laki-laki yang akan kita pilih punya sifat sombong atau tidak? Cara mengetahuinya mudah, Anda bisa menelaah dari cara dia berbicara. Apakah pria tersebut adalah orang yang suka melebih-lebihkan atau memamerkan keluarganya, kekayaannya, jabatannya, kendaraannya? Sesungguhnya ciri orang sombong itu adalah mereka yang banyak bicara dan hanya mau membicarakan mengenai dirinya sendiri.
Baca juga:
Kenali Ciri-Ciri Calon Suami yang Sholeh Menurut Islam
2. Seorang pria yang suka memberi pujian dengan berlebihan
dari Abu Musa al-Asy’ari radhiyallahu ‘anhu, dia berkata: Nabi Shallallaahu ‘alaihi wa Sallam pernah mendengar seorang lelaki sedang menyanjung lelaki lainnya dan melampaui batas dalam memujinya, lalu beliau bersabda: Kalian telah menghancurkan atau mematahkan punggung orang tersebut. [HR. Bukhari]
Dan di hadits lain yang artinya:
dari Hamman bin Harits, bahwasanya seorang lelaki pernah memuji Utsman radhiyallahu ‘anhu, lalu Miqdad menghampiri dan duduk berlutut diatasnya, padahal dia lelaki yang berbadan besar, lalu dia menumpahkan kerikil ke mukanya. Maka Utsmanpun berkata kepadanya: Ada apa denganmu?. Dia menjawab: Sesungguhnya Rasulullah Shallalaahu ‘alaihi wa Sallam telah bersabda: Jika kalian melihat orang-orang yang suka memuji, maka tumpahkanlah debu ke mukanya. [HR.Muslim]
Dari hadits diatas kita dapat melihat kalau memuji sesama saudara atau sesema laki-laki saja tidak boleh, apalagi memuji seorang wanita yang jelas-jelas bukan mahramnya. Selain itu pria yang suka memuji Anda, apalagi hingga yang terlalu sering, Anda patut waspada apakah pria tersebut benar-benar mencintai Anda karena Allah atau hanya karena nafsu semata. Bukan mengajari untuk suudzon, tapi pria yang terlalu sering memuji wanita yang bukan mahramnya atau wanita yang belum di halalinnya memanglah tipe pria yang kurang pantas untuk seorang wanita sholehah. Karena pria yang beriman itu hanya akan memuji wanita yang mahramnya atau yang sudah menjadi mahramnya seperti istrinya, ibunya, atau saudara perempuannya.
JANGAN LUPA BACA TIPE SELANJUTNYA >> Tipe-Tipe Pria yang Kurang Pantas untuk Wanita Sholehah Part 2
.
.
.
.