Pemilihan gaun perlu untuk diperhatikan, terlebih lagi saat akan digunakan untuk menghadiri acara penting, seperti pesta pernikahan. Ada beberapa hal yang perlu anda pertimbangkan dalam memilih gaun pesta pernikahan. Salah satu hal tersebut diantaranya yaitu waktu pelaksanaan pesta pernikahan. Gaun yang digunakan pada pesta pernikahan siang hari tentu saja berbeda dengan gaun yang dikenakan di malam hari. Perbedaan gaun siang dan gaun malam untuk pesta pernikahan bisa dilihat dari model, warna, hingga motifnya. Untuk anda yang ingin menghadiri pesta pernikahan malam hari, ada baiknya anda simak beberapa gaun malam untuk pesta pernikahan berikut ini.
.
.
.
.
Gaun Malam Untuk Pesta Pernikahan
Berikut ini kami bagikan beberapa gaun malam untuk pesta pernikahan selengkapnya untuk anda.
1. Gaun biru tegas dengan detail bunga
Salah satu model gaun yang bisa anda pilih untuk menghadiri pesta pernikahan ialah gaun dengan warna biru tegas. Gaun ini sangat cocok untuk anda yang tidak menyukai motif berlebihan. Untuk memberi kesan lebih anggun, anda bisa padukan gaun biru tegas ini dengan detail berupa bunga-bunga dari atas ke bawah. Selain itu, anda juga bisa menambahkan kain transparan pada bagian bawahnya.
2. Gaun katun portrait
Gaun lain yang juga bisa anda jadikan pilihan untuk menghadiri pesta pernikahan malam hari ialah gaun katun. Dress dengan bahan katun ini bisa anda kombinasikan dengan poly. Hal ini untuk memberi kesan elegan. Selain elegan, anda juga bisa menyematkan kesan klasik dan manis dengan menggunakan model kerah portrait. Sekilas model gaun ini menyerupai dress pada era ’80an, hanya saja didesain modern.
3. Gaun kombinasi pink
Seperti yang kita semua ketahui, pink identik dengan wanita anggun dan feminin. Hanya saja, untuk anda yang ingin terlihat lebih cantik dan trendi dalam pesta pernikahan malam, anda bisa padukan warna pink mencolok dengan pink muda. Mengenai modelnya, ada baiknya anda pilih model gaun pesta pernikahan yang simple.
4. Gaun strapless poliester
Pilihan gaun pesta pernikahan malam selanjutnya ialah gaun strapless. Ada baiknya anda memilih gaun strapless dengan desain tirai yang lembut. Saat anda mengenakan gaun ini, anda akan terlihat lebih cantik dan elegan. Perihal bahannya, ada baiknya anda menggunakan gaun strapless yang terbuat dari bahan poliester berkualitas.
5. Gaun gelap kombinasi krem
Gaun berwarna gelap sangat cocok dikenakan untuk menghadiri acara pesta pernikahan di malam hari. Dress dengan warna gelap bisa memberikan kesan yang sangat elegan. Namun akan terlihat lebih menarik lagi apabila anda padukan gaun berwarna gelap tersebut dengan bawahan berwarna krem. Dengan padupadan busana ini, dijamin anda akan terlihat sangat mempesona.
6. Gaun one shoulder
Untuk anda yang ingin tampil glamour dan elegan, anda bisa kenakan gaun one shoulder. Pilihlah gaun one shoulder dengan warna coral yang mencolok. Guna memberi kesan lebih seksi, ada baiknya anda memilih gaun one shoulder yang terbuat dari bahan viskosa, elastane, serta modal. Penampilan anda akan terlihat semakin sempurna apabila anda padukan dengan high heels berwarna krem atau silver.
7. Gaun nude silk woven
Gaun lain yang juga bisa anda kenakan pada pesta pernikahan malam hari ialah gaun dengan warna nude. Anda akan terlihat lebih elegan apabila memilih gaun nude berbahan silk woven. Selain itu, penampilan anda bisa dipadukan dengan sepatu peep toe.