Semua orang ingin tampil cantik di hari pernikahannya. Tidak bisa dipungkiri bahwa meskipun tidak suka berdandan, setiap wanita pasti ingin tampil cantik di hari spesialnya. Mulai dari gaun, aksesoris, hingga make up harus dipersaipkan dengan matang agar bisa tampil maksimal di hari H. Artikel ini akan membahas mengenai lima cara untuk memilih rias pengantin terbaik, selamat menyimak !.
Mencari
.
.
.
.
Riset memang diperlukan untuk memilih rias pengantin. Ada beberapa salon yang memajang foto wedding kadang tidak sesuai dengan kenyatannya. Atau bahkan ada rias pengantin yang tidak memiliki pegawai sehingga jika Anda menginginkan rias sekeluarga, nampaknya menjadi hambatan bagi si make up artist. Karena itulah riset memang sangat diperlukan.
Anda dapat memulai riset di internet. Internet memang sangat menjanjikan untuk mendapatkan banyak informasi tanpa harus berpindah-pindah tempat. Melalui internet, Anda bisa melihat foto before-after, testimoni, dan juga minat orang-orang terhadap beberapa make up artist. Selain itu, Anda juga bisa melihat spesialisasi seorang make up artist dari internet. Kebanyakan, tipe make up yang dilakukan oleh seorang make up artist kepada pelanggannya rata-rata sama. Misalnya, si make up artist A biasa dengan make up flawless, sehingga banyak foto yang ditampilkan di internet dengan model flawless. Dengan riset, Anda bisa memilih make up artist dengan spesialisasi seperti apa yang Anda inginkan.
Selanjutnya, Anda dapat mencari informasi atau rekomendasi dari orang terdekat. Bertanya kepada orang tua bisa menjadi salah satu pilihan untuk mencari informasi, namun bukan prioritas. Lebih baik, Anda bertanya kepada rekan atau sahabat yang pernah menggunakan jasa make up artist tertentu. Banyak orang yang akhirnya menemukan rias pengantin yang cocok melalui teman karena teman yang seusa mungkin lebih mengerti make up seperti apa yang diinginkan.
Menentukan Tema Pernikahan untuk Kebutuhan Baju Pengantin
Dalam pernikahan, tema sangatlah penting. Tema menentukan segala hal seperti dekorasi, suasana seperti apa yang ingin dibangun, menu makan, cetak undangan, foto pre wedding hingga baju pengantin. Tentunya baju pengantin yang dipakai harus sesuai dengan tema agar suasana semakin terasa dan berkesan.
Ada beberapa tema wedding yang biasanya dipilih oleh banyak orang. Yang pertama adalah tema pernikahan tradisional. Pernikahan tradisional sangat diminati karena suasana khidmat yang begitu terasa dari awal hingga akhir acara. Tema pernikahan tradisional jawa dan minang yang paling diminati oleh banyak orang. Kemewahan namun tetap sederhana menjadi daya tarik tersendiri. Selain itu, pernikahan dengan adat juga memberikan rasa saling menghormati pada keluarga pasangan dengan menjunjung adat dari mana mereka berasal.
Yang kedua adalah tema warna. Ada pasangan yang tidak ingin memberi kesan tertentu, namun hanya menetapkan warna. Misalnya silver dan biru muda. Kesan elegan yang ingin ditonjolkan sehingga memilih tema warna. Yang ketiga adalah tema summer. Biasanya untuk beberapa pasangan yang tidak ingin pesta pernikahan di dalam gedung, mereka menyewa pantai untuk mengadakan pesta pernikahan. Dengan tema yang begitu ringan dan nyaman bagi para tamu undangan, pastinya akan terkenang dan berkesan.
Setelah menentukan tema, barulah Anda aka memulai perjalanan mencari baju pengatin. Carilah desainer yang mengerti keinginan Anda dan memang sudah terpercaya sehingga hasilnya tidak mengecewakan. Jangan lupa batasi budget agar baju pengantin tidak memakan budget untuk hal lainnya.
Melakukan Tes Tata Rias & Sampai Harapan Anda Saat hari H
Melaksanakan uji coba tata rias adalah ide yang cemerlang. Cobalah meminta kepada si perias untuk melakukan trial make up pada Anda. Dengan uji coba demikian, Anda dapat melihat kekurangan dan mendiskusikan nya bersama make up artist Anda. Sampaikan juga beberapa keluhan jika semisal bulu mata yang dipakai terasa tidak nyaman, atau ada beberapa merk make up yang pernah Anda pakai dan tidak cocok dengan kulit Anda sehingga menimbulkan beberapa masalah kulit.
Konsultasikan juga kondisi kulit wajah kepada make up artist. Seorang make up artist professional biasanya punya bayak rekomendasi make up untuk keseharian dan berbagai tips agar Anda dapat tampil lebih cantik di hari H pernikahan Anda. Tips tips ini akan sangat berguna bagi Anda. Tidak hanya merawat wajah, namun berbagai cara untuk menjaga atau bahkan menurunkan berat badan sehingga Anda menjadi lebih langsing di hari H pernikahan. Tidak sedikit orang yang berusaha menurunkan berat badannya demi tampil sempurna dalam balutan gaun yang akan dipakai di hari H pernikahannya.
Menyesuaikan Budget Tata Rias Sesuai Kemampuan
Memilih calon mke up artist juga harus mempertimbangkan biaya yang dibutuhkan. Banyak biaya yang dibutuhkan untuk berbagai kebutuhan yang lainnya. Maka sebisa mungkin pilihlah make up artist yang sesuai dengan budget dan kebutuhan. Jika memang tidak memungkinkan menyewa make up artist yang sepaket dengan among tamu atau kaluarga, Anda bisa menyiasatinya. Anda bisa menyewa dua make up artis, satu dengan harga sekian dan satu dengan harga yang lebih affordable untuk keluarga dan para among tamu.
Promo adalah kesempatan untuk mendapatkan harga murah. Jangan malu untuk datang ke make up artist atau rias pengantin yang sedang promo. Asalkan hasil riasannya bagus dn tercaya, mengapa tidak ?. Cermatlah memilih dan mempertimbangkan rias pengantin mana yang akan Anda gunakan dengan harga yang sepadan dan sesuai dengan kemampuan Anda.
Jika Perlu Lakukan Rias Pre Wedding Sekaligus untuk Evaluasi
Selain riasan pengantin saat resepsi, Anda juga dapat menyewa riasan untuk pre wedding Anda. Ini sebagai salah satu solusi untuk berbagai make up artist yang menolak atau tidak menyediakan jasa trial make up pengantinnya dengan berbagai alasan. Menyewa make up artist untuk pre wedding tidak ada salahnya kan ?.
Dengan menggunakan jasa rias yang sama, Anda dapat melakukan evaluasi. Anda dapat mengetahui apakah hasil make up benar-benar bagus dan cocok untuk anda atau malah sebaliknya. Dengan begitu, Anda juga dapat menentukan apakah akan tetap mempertahankan make up artist tersebut untuk hari pernikahan Anda, atau malah menggantinya.
Gunakan waktu yang Anda miliki untuk cermat memilih dan memahami berbagai persiapan pernikahan sehingga pernikahan Anda berjalan lancar dan berkesan. Meskipun Anda sebagai wanita, Anda perlu memperhatikan juga pendapat calon suami Anda terhadap persiapan pernikhan yang sudah Anda lakukan. Janga sampai kurangnya komunikasi membuat adanya kemunculan konflik pada Anda dan pasangan yang aka menghambat proses persiapan penikahan. Luangkan waktu dan sadari bahwa ini adalah keputusan bersama yang harus dikomunikasikan satu sama lain.
Itulah tadi ulasan mengenai lima hal penting yang harus diperhatikan dalam pernikahan. Semoga artikel ini dapat membatu Anda dalam mempersiapkan hari bahagia Anda dan pasangan. Sampai jumpa di artikel selanjutnya !.
.
.
.
.